Bisnis Kuliner Modal Kecil yang menjanjikan

Bisnis Kuliner Modal Kecil yang menjanjikan Bisnis Kuliner Modal Kecil yang menjanjikan

Usaha Kuliner Modal Kecil - Sering terbesit dalam pikiran untuk membantu keuangan keluarga? Inilah saatnya Anda, Ibu rumah tangga yang mempunyai kemampuan dalam mengolah makanan atau buah untuk membantu suami memperoleh uang jajan bagi anak Anda.

Begitu terbuka lebarnya peluang usaha kuliner dengan modal kecil hingga hampir disetiap sudut kota, orang berlomba-lomba menciptakan peluangnya sendiri. Jangan sampai Anda menyesal dengan perkembangan dunia usaha yang semakin liar hingga setiap orang ingin mencicipi indahnya memperoleh penghasilan tanpa menjadi karyawan.

Salah satu bisnis yang selalu ramai dan tidak pernah kehilangan pelanggan setianya adalah bisnis kuliner. Jika berniat menjalankan jenis usaha ini, Anda bisa memulainya dengan bisnis makanan yang membutuhkan modal sedikit tapi tentunya tetap menjanjikan dalam hal penghasilan.

Berikut Beberapa Bisnis Kuliner Dengan Modal Kecil yang Mempunyai Prospek

1. Jualan gorengan

Saya rasa, gorengan merupakan makanan yang memiliki penikmat setia di negeri ini. Banyaknya orang yang ingin menikmati enaknya aneka gorengan tanpa bersusah payah untuk mengolahnya merupakan ladang yang basah untuk memperoleh keuntungan, apalagi kalau mempunyai teknik khusus agar gorengan yang Anda buat renyah dan mempunyai ciri khas.

Menjual aneka gorengan sebagai langkah awal membanting stir dari karyawan menjadi seorang enterpreneur bisa Anda lakukan di rumah ataupun menyewa tempat yang strategis.

Dengan bermodalkan kompor, wajan, etalase kecil, minyak goreng dan berbagai bahan untuk membuat beberapa aneka gorengan, pastinya tidak akan membuat kantong kering atau dapur Anda berhenti mengepul  

2. Jualan es buah atau es campur

Berubahnya iklim di indonesia yang semakin hari semakin panas, membuat usaha yang satu ini tambah laris. Terbukti, disetiap sudut kota bermunculan penjual es buah yang hampir sebagian besar digawangi oleh ibu rumah tangga.

Target pasar mereka bervariasi, ada yang sasarannya anak sekolah, pekerja bangunan, tetangga sampai supir atau penumpang yang sedang menunggu di terminal setempat.

3. Jualan ayam goreng kentaki

Ibu rumah tangga terkadang tidak ingin repot dengan urusan dapur, sehingga peluang usaha ayam goreng kentaki sebagai lauk untuk keluarga tidak mungkin hilang termakan waktu.

Untuk memulai jenis usaha ini, tidak membutuhkan modal yang besar seperti halnya usaha yang harus memiliki tempat yang permanen. 

Banyak orang yang menjalankan usaha ini dengan bermodalkan etalase atau gerobak yang diparkir depan toko dengan sistem membayar bulanan atau terkadang hanya membayar biaya listrik saja.

Jadi apakah Anda ingin melewatkan kesempatan emas ini? Kesempatan untuk belajar berwirausaha dengan modal yang kecil.

4. Jualan nasi bungkus harga murah

Jenis usaha ini sangat cocok dengan target pasar anak sekolah, namun terkadang banyak juga peminat dari golongan pekerja kantoran yang memanfaatkan sebagai sarapan sebelum melakukan aktifitas dipagi hari.

Dengan target pasar yang saya sebutkan di atas, maka selayaknya usaha ini mulai berjalan dipagi hari sampai menjelang siang.

Lokasi yang pas untuk usaha adalah daerah yang berdekatan dengan sekolah, perkantoran atau pinggir jalan yang mempunyai kepadatan lalu lintas yang tinggi.

5. Jualan aneka pepes

Ini termasuk makanan kesukaan saya atau mungkin Anda juga demikian?
Makanan yang satu ini sangat familiar dikalangan keluarga indonesia, dengan cita rasa yang khas hampir semua lidah masyarakat indonesia doyan dengan jenis lauk ini.

Menjual khusus aneka lauk yang dipepes membuat usaha Anda akan menjadi unik dan mungkin belum ada yang menjalankannya. Jadi apalagi yang Anda tunggu? Membiarkan orang lain mengambil kesempatan Anda?
Baca Juga :
Itulah beberapa jenis bisnis kuliner yang membutuhkan modal kecil tapi tetap memiliki prospek yang cerah. Jika tidak memulai membuka usaha sekarang, maka Anda akan menjadi karyawan atau ibu rumah tangga yang selalu bergantung pada penghasilan suami.

Saya berdoa, semoga Anda menjadi seorang enterpreneur sukses dengan memulai segala sesuatunya dari yang kecil.



Add Your Comments

Disqus Comments